Teh Diet Daun Jati Belanda



TEH DIET SWARNA (ada izin DEPKES : P.IRT)
Kami membuka keagenan untuk produk teh herbal Swarna :
Saat ini, banyak sekali obat maupun herbal yang di klaim mampu melangsingkan dengan cara cepat, namun belakangan makin banyak diketahui bahwa kandungan dari kebanyakan pil / suplemen / teh pelangsing ternyata kurang aman untuk kesehatan, salah satunya adalah berbahaya bagi lambung karena kandungan pelangsing tersebut ternyata menaikkan tingkat keasaman lambung. Akibatnya banyak yang mengalami efek samping yang sangat mengganggu seperti diare, sembelit bahkan penyakit maag dan pencernaan.
Kami berusaha menghadirkan solusi herbal yang insyaAllah aman bagi kesehatan pencernaan anda, Teh diet swarna hadir untuk anda yang mendambakan tubuh langsing sempurna dengan bahan herbal yang aman. Swarna herbal menghadirkan teh diet dengan komposisi yang pas antara adas, teh hijau, daun jati belanda dan bahan lainnya yang kami padu untuk menghasilkan teh diet dengan aroma dan citarasa sempurna. So.. jangan sekedar ingin langsing, tapi pilihlah untuk langsing yang sehat.
Komposisi Teh Diet Swarna :
- Daun Jati Belanda
- Teh Hijau
- Adas
Khasiat Teh DIET Swarna :
<!–more–>
Manfaat Daun Jati Belanda seperti yang terdapat dalam komposisi Teh Diet Swarna telah teruji, seperti soal kemampuannya mengatasi masalah berat badan, hingga mengontrol laju kolesterol.
Berikut beberapa manfaat lain dari Daun Jati Belanda :
1. Daun Jati Belanda dapat menurunkan berat badan.
2. Daun Jati Belanda obat alternatif anti hiperlipidemia, terbukti mampu menurunkan kadar lipid darah, TPC, LDL, dan trigliserida ( menurunkan kolesterol )
3. Meningkatkan kadar HDL yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam sel dan melindungi pembuluh darah jantung.
4. Mengurangi pembentukan lemak.
5. Mengatasi diare dan perut kembung.
6. Mengobati keputihan.
7. Mengembalikan dan mengencangkan otot rahim setelah melahirkan.
Manfaat Adas [Foeniculum vulgare Mill]
- Membantu meningkatkan kadar Hemogblogin (Hb) pada penderita anemia
- Mengatasi gangguan pencernaan, perut kembung, kolik, sembelit, diare
- Mengatasi gangguan pernapasan, menstruasi dan
- meningkatkan penglihatan atau sebagai perawatan mata.
Manfaat Teh Hijau
- Mengurangi risiko beberapa penyakit kanker, termasuk, kanker kulit, payudara, paru-paru, usus besar, esofagus dan kandung kemih.
- Mengurangi resiko terkena penyakit jantung /penyumbatan pembuluh jantung.
- Membantu membakar lebih banyak kalori ( menurunkan berat badan ).
Note :
Simpan di tempat sejuk dan kering (suhu ruang).
Baik diminum setelah / sebelum makan kemudian minum air putih.
Saran Penyajian Teh Diet Swarna :
minum rutin selama 1 bulan, dengan aturan pakai
Konsumsi 1 – 2 bag (2x sehari)

Harga eceran Rp. 35.000,- / kotak 

Teh Mahkota Dewa

Teh Mahkota Dewa





Mahkota Dewa adalah salah satu tanaman asli Indonesia yang akhir-akhir ini populer sebagai tanaman yang secara empiris dapat mengobati berbagai macam penyakit. Beberapa manfaat dari mahkota dewa berdasarkan dari berbagai jurnal ilmiah adalah sebagai berikut:
- Pengujian aktifitas antikanker ekstrak tanaman mahkota dewa dilakukan dengan menguji daya hambat pertumbuhan sel Leukimia L1210 oleh ekstrak tanaman secara in vitro. Leukimia adalah salah satu jenis keganasan sel darah. Penyakit leukimia sering disebut juga kanker darah. Hasil pengujian menunjukan bahwa ekstrak tanaman memiliki nilai hambat pertumbuhan 50% dari sel Leukimia setelah masa inkubasi 48 jam (IC50) sangat rendah, yaitu <10 ug/ml (4,99 – 7,71 ub/ml). Batas minimal suatu ekstrak tanaman untuk dapat dinyatakan berpotensi sebagai suatu antikanker adalah 10ug/ml (Lisdawati, 2002).
- Pengujian aktivitas antioksidan ekstrak tanaman Mahkota Dewa menunjukan daging buah dan kulit biji tanaman memiliki aktifitas antioksidan yang cukup potensial dengan nilai IC50 antara 94,89 – 136,79 ug/ml (Yen, 1995).
- Hasil uji efek antihistamin/anti-alergi, ternyata bahwa masing-masing kadar ekstrak daun / buah mahkota dewa mempunyai efek antihistamin. Tidak ada perbedaan antara efek daun, buah muda dan buah tua. (Sumastuti, 2001)
- Efek sitosik daun dan buah mahkota dewa terhadap sel Hela (sel kanker rahim) secara In Vitro
- Efek hipoglikemik (penurun gula darah) daun buah mahkota dewa
- Efek hepatoprotektor (hati dirusak dengan CCl4 lalu diobati dengan daun/buah
mahkota dewa)
- Pemeriksaan fungsi hati (SGPT) dengan pemakaian daun/buah mahkota dewa selama
satu bulan
- Efek anti radang (anti inflamasi) dari daun dan buah mahkotadewa
- Efek anti bakteri pada Staphylococcus sp dan Streptococcus sp)
Selain itu terdapat juga penelitian yang sedang berjalan tentang efek ekstrak bagian tanaman mahkota dewa terhadap kesehatan. Beberapa diantaranya adalah:
1. Efek anti piretik (menurunkan panas)
2. Efek analgesik (mengurangi rasa sakit)
PRODUCT KNOWLEDGE
3. Efek menurunkan kadar asam urat dalam darah
4. Kardiovaskuler :
a. Efek pada jantung
b. Efek pada hipertensi
c. Efek diuretik
d. Efek anti arithmia
5. Pemeriksaan daun/buah mahkotadewa sebagai bahan antiobesitas (kegemukan)
6. Pemeriksaan daun/buah mahkotadewa terhadap kadar triglidserid, kolesterol (LDL,
HDL) sebagai bahan anti hiperkholesterolemia
7. Efek daun/buah mahkotadewa terhadap kulit sebagai bahan kosmetika
8. Pemeriksaan glucose tolerasi test daun/buah mahkotadewa
9. Efek antikejang daun/buah mahkotadewa sebagai obat antilepsi
10. Efek sedatif-hipnotik(penenang) daun dan buah mahkotadewa (anesthesia)
11. Efek antioksidan daun/buah mahkotadewa
Paduan tepat antara buah mahkota dewa dan daun teh terbaik memberikan cita rasa dan aroma teh yang khas. Teh Mahkota Dewa SWARNA memberikan manfaat kesehatan yang terkandung dalam buah mahkota sebagai buah yang mampu membantu menjaga dan mengatasi berbagai keluhan kesehatan dalam rasa yang gurih dan nikmat

Teh Hijau (Green Tea)




Memperkenalkan : Launching Perdana TEH HIJAU SWARNA (ada izin DEPKES : P.IRT)
Komposisi :
Teh Hijau 100%
Kami membuka keagenan untuk produk teh herbal Swarna :
Aneka Khasiat Teh Hijau :
Bila dibandingkan dengan jenis minuman lain, teh ternyata lebih banyak manfaatnya. Minuman ini bisa mencegah atau membantu penyembuhan penyakit ringan sejenis influenza hingga yang berat macam kanker. Jenis tehnya juga bisa dipilih menurut selera masing-masing.
Berikut ini adalah 27 macam manfaat teh hijau yang didasarkan pada berbagai hasil penelitian.
1. Dapat mencegah dan menurunkan tekanan darah tinggi
2. Mencegah timbulnya kadar gula darah yang tinggi
3. Menurunkan kadar kolesterol
4. Menurunkan resiko terkena berbagai penyakit hati
5. Menurunkan resiko terkena stroke
6. Membantu tubuh dalam melawan virus (seperti virus influenza)
7. Dapat menghambat penurunan fungsi syaraf
8. Memperbaiki fungsi kognitif
9. Bermanfaat bagi kesehatan gusi
10. Mencegah sesak nafas
11. Mengurangi stress
12. Menghilangkan kelelahan dan keletihan
13. Mampu mencegah timbulnya penyakit kanker
14. Mampu mengendalikan pertumbuhan tumor
15. Membantu penyembuhan penyakit kanker
16. Membantu menurunkan berat badan
17. Mengurangi resiko timbulnya radang sendi dan reumatik
18. Berfungsi sebagai anti radang tenggorokan
19. Mencegah osteoforosis
20. Mencegah timbulnya alergi
21. Melindungi lever
22. Mencegah hepatitis
23. Membantu menghalangi penyebaran virus HIV
24. Mengurangi bahaya merokok
25. Memperlambat penuaan
26. Baik dikonsumsi untuk penderita diabetes
27. Mampu mencegah keracunan makanan
Banyak sekali manfaat dari minum teh hijau,  so… kita bisa mulai beralih dari mengkonsumsi minuman biasa yang tidak berkhasiat kesehatan dengan minuman yang selain nikmat tetapi juga kaya akan manfaat kesehatan.
Keunggulan Teh Hijau SWARNA
  • Terbuat dari Teh hijau 100% : pemilihan bahan baku sangat selektif mulai dari pasca panen sampai pengeringan.
  • Kantong Celup tidak menggunakan bahan pemutih
  • Proses pembuatan Higienis dengan menggunakan mesin khusus
  • Kadar air dipertahankan sehingga unsur-unsur zat aktif yang penting dalam teh hijau tidak berkurang atau hilang.
  • Serbuk teh tidak kasar (halus)
  • Dipacking atau dikemas dengan aluminium foil pilihan berkadar rendah (campuran foil dan plastic)sehingga kedap udara dan kedap cahaya sehingga kualitas tetap terjaga.
  • Tanpa bahan pengawet
Kontak Kami di :
Telp / SMS : 0852 3399 6643
Pin BB : 315e5afc

Teh Secang Wangi



Kayu secang disebut dari pohon secang yang banyak terdapat di daerah Jawa Tengah terutama Yogyakarta. Untuk membuat wedang jahe, sejumput serutan kayu secang ini ditambahkan pada rebusan jahe, dan gula sehingga warnanya kemerahan dan rasanya manis. Dalam pembuatan setup, ditambahkan sedikit serutan kayu secang dalam rebusan air gula sehingga saat matang pisang berwarna kemerahan cantik.
Tanaman secang tumbuh liar, tapi tidak menutup kemungkinan ditanam sebagai tanaman pagar atau pembatas kebun. Kayu secang bila direbus akan menimbulkan warna merah gading muda pada air rebusannya. Air rebusan secang dapat dimanfaatkan sebagai pewarna pada makanan atau minuman, pewarna pada anyaman, dan lain-lain. Selain itu, tanaman secang bermanfaat untuk mengatasi berbagai gangguan kesehatan.
Di Indonesia tanaman secang dikenal dengan berbagai nama antara lain, di Aceh disebut supeueng, di Gayo dinamakan sepang, di Sunda disebut kayu secang, di Jawa dinamakan soga jawa, di Sulawesi disebut kayu sema, di Maluku dinamakan Sefen dan di Bali disebut cang.
Kandungan kimia pohon secang adalah asam galat, tanin, resin, resorsin, brasilin, brasilein, ocsimene, minyak atsiri, dan lain-lain.
Teh Secang Wangi adalah minuman yang dibuat dengan menyeduh paduan kayu secang, sereh, dan jahe yang cita rasa khas minuman kesehatan. Minuman ini juga merupakan minuman tradisional khas kraton Jogjakarta yang telah dikonsumsi turun temurun untuk menyegarkan badan, menghilangkan rasa lelah, dan mengembalikan stamina tubuh.

Teh Peppermint



Teh adalah minuman yang banyak digemari orang di seluruh dunia. Bermacam-macam alasan orang mengkonsumsi teh karena kebiasaan untuk kenikmatan, budaya dan keyakinan akan manfaat teh bagi kesehatan. Dalam perkembangannya, teh disajikan dalam berbagai variasi aroma diantaranya peppermint.
Teh peppermint dibuat dari teh hitam berkualitas dan minyak peppermint asli, memberikan citarasa khas dengan sensasi dingin dan segar di mulut. Minyak peppermint adalah salah satu minyak esensial yang berguna untuk kesehatan. Sejarah pemakaian minyak peppermint sebagai campuran dalam obat alami telah ada sejak dahulu. Beberapa manfaat dari peppermint adalah:
- Peppermint meningkatkan pengeluaran keringat dan meringankan rasa sakit. Kandungan mentholnya dapat melegakan hidung tersumbat (Brown, 1995).
- Minyak peppermint juga banyak digunakan untuk menyembuhkan diare, menurunkan demam, meringankan nyeri sendi dan gatal-gatal serta menghentikan kejang (Brill dan Dean, 1994).
- Kemampuan mint untuk menghentikan kejang pada saluran pencernaan dapat membantu membuat perut nyaman (Kowalchic dan Hylton, 1987).
- Menthol dapat meringankan gejala pusing karena penurunan tekanan udara (biasanya pada pendaki gunung) dengan cara mencegah penggumpalan keping darah (Corliss, 1992).
Teh peppermint Swarna terbuat dari paduan teh hitam dan minyak peppermint sehingga baik untuk menyegarkan badan. Teh ini dapat disajikan panas atau dingin.

Teh Hitam – Black Tea


Teh hitam sebagai minuman yang banyak digemari orang di seluruh dunia. Bermacam- macam alasan orang mengkonsumsi teh karena kebiasaan untuk kenikmatan, budaya dan keyakinan akan manfaat teh bagi kesehatan.
Konon kabarnya minuman teh hitam ditemukan secara tidak sengaja oleh bangsa Cina sekitar 5.000 tahun. Legenda Cina menceritakan Shen Nung seorang raja Cina yang pandai, ilmuwan kreatif, dan mempunyai jiwa seni tinggi mempercayai bahwaq untuk minuman sehat, air perlu dimasak sampai mendidih terlebih dahulu. Pada suatu hari sang raja berkunjung ke desa yang jauh. Mereka mulai membuka bekal dan memasak air untuk minum. Beberapa helai daun kering berasal dari tanaman perdu di dekat tungku masuk ke dalam air yang sedang mendidih dan air berubah menjadi kecoklatan.
Sebagai seorang ilmuwan, Sang Raja menaruh perhatian besar terhadap kejadian itu, dan kemudian mencoba mencicipinya. Hasilnya, cairan kecoklatan tersebut terasa nikmat dan menyegarkan. Sejak itulah tercipta minuman penyegar yang mempunyai khasiat sangat tinggi.
Teh hitam dihasilkan dari pucuk daun teh (Camelia sinensis) yang dipetik kemudian dilayukan. Setelah proses pelayuan, pucuk daun teh digulung sehingga cairan intraseluler di dalam jaringan terkestrak keluar. Cairan intraseluler tersebut kemudian bereaksi dan terkondensasi selama fermentasi menjadi theaflavin dan thearubigin. Tahap pembuatan teh hitam selanjtnya adalah pengeringan. Proses pengeringan bersuhu 200 s.d. 300oC sehingga reaksi fermentasi berhenti dan menghasilkan aroma dan rasa yang optimal. Selain itu, proses pengeringan berfungsi untuk meningkatkan umur simpan teh.
Teh Hitam Swarna dibuat dari pucuk daun teh kualitas terbaik dari dataran tinggi pulau Jawa. Proses fermentasi yang terjaga menghadirkan semua kandungan bermanfaat dari daun teh dalam cita rasa pilihan.

Teh Kulit Manggis


Benarkah kulit manggis yang rasanya pahit mempunyai khasiat? Mungkin selama ini anda mengira bahwa cuma buahnya saja yang mempunyai banyak khasiat antara lain obat kanker, jantung, diabetes, stroke, insomnia, dll. Namun ternyata, kulit manggis pun bisa dimanfaatkan untuk kesehatan.
Ternyata pada kulit buah manggis mengandung suatu senyawa xanthone, yaitu zat antioksidan yang dapat melawan radikal bebas. Beberapa penelitian menunjukkan, senyawa ini memiliki sifat sebagai antidiabetes, antikanker, anti peradangan, antibakteri, antifungi, antiplasmodial, dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Memperkenalkan : Launching Perdana TEH KULIT MANGGIS (ada izin DEPKES : P.IRT)
Komposisi :
- Kulit Manggis
- Teh Hitam
Kami membuka keagenan untuk produk teh herbal Swarna :
Khasiat Kulit Manggis :
1. Mengatasi penyakit HIV / AIDS ( berdasarkan buku yang di tulis oleh Agus N Cahyo )
2. Mengatasi Infeksi saluran Kemih
3. Mencegah Kolesterol dan Penyakit Jantung
4. Mengatasi radang Paru-Paru
5. Mengatasi Stroke
6. Mencegah gangguan penglihatan pada mata
7. Mengurangi tekanan darah tinggi
8. Menjaga kesehatan saluran pencernaan
9. Mengatasi Penyakit Diabetes
10. Mengatasi penyakit tumor
11. Meningkatkan kekebalan tubuh
12. Mengatasi sakit tulang dan otot
13. Mencegah dan mengatasi penyakit kanker
Keunggulan Teh Kulit Manggis SWARNA
Terbuat dari Kulit Manggis pilihan di kombinasi dengan Teh hitam (untuk membuat aroma yang khas) pemilihan bahan baku sangat selektif mulai dari pasca panen sampai pengeringan.
Kantong Celup tidak menggunakan bahan pemutih
Proses pembuatan Higienis dengan menggunakan mesin khusus
Kadar air dipertahankan sehingga unsur-unsur zat aktif yang penting dalam kulit manggis tidak berkurang atau hilang.
Serbuk teh tidak kasar (halus)
Dipacking atau dikemas dengan aluminium foil pilihan berkadar rendah (campuran foil dan plastic)sehingga kedap udara dan kedap cahaya sehingga kualitas tetap terjaga.
Baik diminum sebelum makan kemudian minum air putih.
Saran Penyajian : sebaiknya tidak diminum dengan menggunakan Gula (pemanis)

SEKILAS INFO :
Siapa yang tak kenal buah manggis? selain populer dengan rasa segar manisnya, buah manggis sejak dulu dikenal dengan buah yang kaya manfaat kesehatan. Namun hari ini telah terkuak rahasia alam pada KULIT MANGGIS untuk kesehatan kita, belakangan ini kulit manggis menjadi “naik daun” tidak hanya dikalangan herbalis atau para ahli medis, tapi juga menjadi “buah bibir” di masyarakat luas, hal ini didukung oleh semakin cepatnya informasi berkembang baik di dunia maya (internet), maupun dunia nyata, coba saja bila anda berkunjung ke toko-toko buku terdekat di kota anda, sudah banyak sekali buku-buku mengenai manfaat dan keajaiban kulit manggis untuk kesehatan kita. Nah.. agar tak ketinggalan.. kami akan persembahkan produk kami terbaru (teh kulit manggis) dan berikut informasi mengenai kulit manggis.
Berikut Rahasia kesehatan yang telah diteliti pada KULIT MANGGIS :
Kulit dari ratu segala buah Tropis (Queen of The Tropic Fruits) ini dapat menghasilkan senyawa xanthone, yaitu zat yang terbentuk dari hasil isolasi kulit buah manggis. Kadarnya mencapai 123,97 mg per ml. Xanthone mempunyai aktivitas antiinflamasi dan antioksidan. Senyawa xanthone dapat menangkal radikal bebas dan mencegah kerusakan sel sehingga proses degenerasi sel terhambat. Apalagi zaman sekarang, kita sudah banyak terkontaminasi oleh bahan-bahan kimiawi, bahan polutan dan bahan tiruan, dan itu semua sudah tak terelakkan lagi.
Selain itu Xanthone bukan hanya sebagai antioksidan, tetapi juga antikanker. Belakangan ini para ilmuwan juga sedang melakukan uji potensi kulit manggis sebagai obat HIV. Itulah keajaiban kulit manggis, terutama di bagian kulit buah nya. Apalagi setelah dilakukan berbagai penelitian oleh para ahli di bidang kesehatan, semua khasiat itu benar adanya. bahkan bukan hanya itu, sejumlah penelitian menunjukkan bahwa banyak penyakit mematikan dan kardiovaskular seperti kanker, stroke, jantung dan lainnya dapat dicegah dan diatasi dengan kulit manggis, insyaAllah. Luar biasa bukan?
Selain sebagai kesehatan, ternyata pengembangan penelitian juga dilakukan untuk mengatasi masalah kecantikan wanita, misalnya untuk anti aging (mencegah penuaan dini), menghilangkan jerawat, menurunkan berat badan, menghilangkan eksim, dan juga digunakan untuk lulur kecantikan. Menurut M. Sudibyo (1998), kandungan kimiawi kulit manggis antara lain : Xanton, Mangostin, Garsinon, Flavonoid, dan Tanin. tetapi kandungan kulit manggis di dominasi oleh Xanton (sekitar 40 jenis Xanton yang terdapat di dalamnya) dan dari sekian banyak senyawa Xanton tersebut, yang paling bermanfaat adalah Alfa Mangostin dan Gamma Mangostin, sehingga nilai kandungan xanton nya mencapai 17.000 – 20.000 ORAC. Jumlah ini lebih besar dari wortel dan jeruk yang kadarnya berkisar dari 300 – 2400 ORAC. ORAC adalah kemampuan anti oksidan dalam menangkal atau menetralkan radikal bebas.
Menurut penelitian, zat Xanton tidak ditemui pada buah-buahan lain, kecuali pada buah manggis. Sebuah penelitian di Singapura menunjukkan bahwa sifat anti oksidan pada buah manggis jauh lebih efektif bila di bandingkan dengan buah rambutan / durian. Sumber tersebut juga mengungkapkan bahwa dari berbagai penelitian tentang kandungan Xanton dan derivat nya, ternyata efektif melawan kanker payudara secara in-vitro dan obat penyakit jantung. Khasiat derivat Xanton (Garcinone E) ini jauh lebih efektif untuk menghambat kanker bila dibandingkan dengan obat-obatan kanker seperti : Flaraucil, cisplatin, vincristin, metohotrexete, dan mitoxiantrone.
Berikut 34 Fakta khasiat kulit manggis :
  1. Anti-fatigue (energy booster/memberi tenaga)
  2. Powerful anti-inflammatory (prevents inflammation/anti peradangan)
  3. Analgesic (prevents pain/mencegah sakit urat saraf)
  4. Anti-ulcer (stomach, mouth and bowel ulcers)
  5. Anti-depressant (low to moderate/mencegah kemurungan)
  6. Anxyolytic (anti-anxiety effect/mencegah kegelisahan, panik & cemas)
  7. Anti-Alzheimerian (helps prevent dementia/mencegah penyegah Alzheimeria)
  8. Anti-tumor and cancer prevention (shown to be capable of killing cancer cells/Mencegah kanker)
  9. Immunomodulator (helps the immune system/system kekebalan)
  10. Anti-aging (Anti penuaan)
  11. Anti-oxidant ( Buang toxic/racun dalam badan)
  12. Anti-viral (membunuh kuman)
  13. Anti-biotic (modulates bacterial infections)
  14. Anti-fungal (prevents fungal infections/infeksi oleh jamur)
  15. Anti-seborrheaic (prevents skin disorders/ mencantikkan kulit)
  16. Anti-lipidemic (blood fat lowering/membuang kolesterol)
  17. Anti-atherosclerotic (prevents hardening of arteries)
  18. Cardioprotective (protects the heart/untuk jantung)
  19. Hypotensive (blood pressure lowering/merendahkan tekanan darah)
  20. Hypoglycemic (anti-diabetic effect, helps lower blood sugar/ mengurangi gula dalam darah)
  21. Anti-obesity (helps with weight loss/kuruskan badan)
  22. Anti-arthritic (prevention of arthritis/cegah sakit tulang)
  23. Anti-osteoporosis (helps prevent the loss of bone mass/tulang rapuh)
  24. Anti-periodontic (prevents gum disease/cegah gusi berdarah)
  25. Anti-allergenic (prevents allergic reaction)
  26. Anti-calculitic (prevents kidney stones/cegah batu karang)
  27. Anti-pyretic (fever lowering/rendahkan suhu badan)
  28. Anti-Parkinson (penyakit saraf parkinson)
  29. Anti-diarrheal (mencegah diare)
  30. Anti-neuralgic (reduces nerve pain/sakit urat saraf)
  31. Anti-vertigo (prevents dizziness)
  32. Anti-glaucomic (prevents glaucoma/sakit mata)
  33. Anti-cataract (prevents cataracts)
  34. Pansystemic (has a synergistic effect on the whole body/Mengimbangi seluruh badan)
Anda bisa order disini atau langsung menghubungi kontak
Telp / SMS : 0852 3399 6643
Pin BB : 315e5afc
Berarti, mulai sekarang apabila anda membeli buah manggis jangan lagi membuang kulitnya, tapi olahlah untuk ramuan alami buat kesehatan. Caranya tidak susah kok, pertama dengan bersihkan kulit buahnya, kemudian potong menjadi 2. Rebuslah potongan tersebut ke dalam 4 gelas air hingga menjadi kira-kira 2 gelas air. Nah, kemudian saring air rebusan tersebut dan minumlah 2 sampai 3 kali sehari.
Namun, meskipun kulit manggis mempunyai banyak khasiat akan tetapi kita tetap harus hati-hati karena kulit buah manggis mengandung kadar resin, tanin, serat kasar, dan komponen lainnya yang tidak dapat dicerna tubuh pada kadar tinggi. Gangguan pada ginjal dan usus serta organ lainnya dapat muncul akibat mengkonsumsi kulit buah manggis dalam bentuk tepung tanpa perlakuan yang baik.
Manfaat lain yang bisa didapat dari kulit manggis adalah untuk mengobati sariawan. Anda semua pasti pernah dong mengalami penyakit yang satu ini. Gejalanya diantaranya adalah bibir pecah-pecah dan terasa panas dan perih, tenggorokan terasa gatal namun bukan karena ingin batuk. Anda bisa memakai ramuan kulit manggis untuk mengatasinya, caranya kulit manggis yang telah dicuci bersih dan potong-potonglah sebesar kira-kira ukuran ibu jari. Rebuslah dengan 3 gelas air sampai airnya menjadi sekitar setengahnya. Dinginkan kemudian saring biar bersih dan gunakan untuk kumur-kumur lakukan 2 kali sehari.
Begitu banyaknya khasiat manggis mulai dari buah sampai kulitnya merupakan anugerah yang sangat besar dari sang pencipta yang wajib kita syukuri. Semoga artikel berjudul khasiat kulit manggis ini bisa menambah wawasan kesehatan anda serta menambah rasa syukur kepada sang pencipta atas karunia yang diberikannya.

Harga Eceran : 35.000,-

Teh Daun Sirsak

TEH DAUN SIRSAK

Khasiat Daun Sirsak :
Membunuh sel-sel kanker tanpa mengganggu sel-sel sehat dalam tubuh
Menyerang sel kanker secara aman dan efektif, tanpa rasa mual, berat badan turun, rambut rontok seperti yang terjadi pada kemotherapy.
Daun sirsak Melindungi sistem kekebalan tubuh dan mencegah dari infeksi yang mematikan
Secara efektif memilih target dan membunuh sel-sel jahat dari 12 tipe kanker yang berbeda seperti, kanker Usus besar, payudara, prostat, paru-paru, pankreas, serviks, dan leukimia.
Dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker, daya kerjanya 10.000 kali lebih kuat dibanding andriamycin dan terapi kemoterapi yang biasa digunakan.
Menambah kekebalan tubuh dan mencegah asam urat.
Membantu proses penyembuhan atau perawatan penyakit.
Anti tumor atau kanker yang sangat kuat.
Keunggulan Teh Daun Sirsak :
Terbuat dari 100 % daun sirsak, pemilihan bahan baku sangat selektif mulai dari pasca panen sampai pengeringan.
Kantong Celup tidak menggunakan bahan pemutih
Proses pembuatan Higienis dengan menggunakan mesin khusus.
Menggunakan system pengeringan tidak langsung (tidak terkena cahaya matahari langsung), kadar air dipertahanakan sehingga unsur-unsur zat aktif yang penting dalam daun sirsak tidak berkurang atau hilang.
Serbuk teh tidak kasar (halus).
Dipacking atau dikemas dengan aluminium foil pilihan berkadar rendah (campuran foil dan plastic)sehingga kedap udara dan kedap cahaya sehingga kualitas tetap terjaga.
Tanpa bahan pengawet, periode expired hanya 12 bulan.
Simpan di tempat sejuk dan kering (suhu ruang).
Baik diminum sebelum makan kemudian minum air putih.
Saran Penyajian
Untuk pencegahan :
1 – 2 bag/hari
Untuk pengobatan atau terapi penyakit : minum rutin selama 1 bulan, dengan aturan pakai
Hari 1 – 7 : Konsumsi 1 – 2 bag/hari
Hari 8 – 21 : Konsumsi 3 -4 bag/hari
NOTE : Untuk meminimalisir efek samping terapy daun sirsak seperti panas dalam, sakit tenggorokan, demam, dll.. anda dapat mengkombinasikan nya dengan rebusan Air daun nangka beberapa lembar.
Penelitian Tentang Daun Sirsak :
- The Journal of Natural Productmembeberkan riset Rieser MJ, Fang XP, dan McLaughlin, peneliti di AgrEvo Research Center, Carolina Utara, Amerika Serikat, bahwa daun sirsak membunuh sel-sel kanker usus besar hingga 10.000 kali lebih kuat dibanding adriamycin (obat kanker) dan kemoterapi.
- Cancer Chemoprevention Research CenterUniversitas Gadjah Mada (CCRC–UGM), Nur Qumara Fitriyah, riset McLaughlin menunjukkan dengan dosis kecil saja, daun sirsak efektif memberangus sel kanker. Berdasarkan riset, dosis rebusan 10 – 15 daun sirsak masih aman dikonsumsi.

Harga Eceran : Rp. 35.000,-